BERITADPD GOLKAR

Golkar Kecamatan Sukawangi Diminta Tingkatkan Konsolidasi

0
Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi, Arip Rahman Hakim (kiri), menyerahkan bendera Golkar kepada Ketua PK Golkar Kecamatan Sukawangi terpilih.

Berita Golkar –  Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi, Arip Rahman Hakim, meminta pengurus dan kader PK Partai Golkar Kecamatan Sukawangi meningkatkan konsolidasi.

Hal itu disampaikannya saat menghadiri kegiatan Musyawarah Kecamatan (Muscam) ke-X PK Partai Golkar Kecamatan Sukawangi, Kamis (17/9).

Kegiatan Muscam dihadiri oleh perwakilan pengurus DPD Partai Golkar Kabupaten Bekasi, pengurus kecamatan dan desa, serta sejumlah pengurus AMPG dan AMPI Kecamatan Sukawangi.

Baca Juga :  Menko Airlangga: Kontribusi Industri Hasil Tembakau Terhadap Ekspor Cenderung Meningkat

Diakui Arip, pelaksanaan muscam ke-X Partai Golkar kali ini diselenggarakan secara sederhana, karena masih dalam situasi pandemi covid 19.

Arip mengaku beberapa hari yang lalu dirinya diberikan SK sebagai Plt Ketua PK Golkar Kecamatan Sukawangi, setelah Ketua PK Golkar sebelumnya mengundurkan diri.

Arip meminta agar tim formatur segera bekerja untuk membentuk kepengurusan.

“Saya minta setelah terbentuk pengurus langsung bekerja, perkuat kepengurusan sampai tingkat dusun dan RW, sehingga melalui Partai Golkar masyarakat di Kecamatan Sukawangi akan lebih maju dan sejahtera,” ungkapnya.

Baca Juga :  Airlangga Hartarto: Indonesia Terima Dukungan Berbagai Negara untuk Presidensi G20 Tahun Depan

Sementara itu, Ketua PK Partai Golkar Kecamatan Sukawangi terpilih Periode 2020-2025, Mita, berkomitmen untuk membesarkan Partai Golkar dan meningkatkan konsolidasi pengurus dan kader.

“Kedepan saya akan berupaya agar Partai Golkar bisa menjadi partai pemenang di Kecamatan Sukawangi, dan meraup suara yang maksimal saat ajang Pilkada dan Pileg mendatang,” tandasnya.

Garudanews