BERITADPD GOLKARDPP GOLKAR

HUT MKGR, Airlangga Pusatkan Makassar Sebagai Tempat Perayaan

0
Rapat persiapan HUT MKGR dipusatkan di Kota Makassar./NET

Berita Golkar – Perayaan hari jadi Organisasi Masyarakat (Ormas) Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) Partai Golkar akan dilaksanakan di Makassar, hal itu disampaikan langsung oleh Sekjen MKGR Sulawesi Selatan, Nur Nawir.

Nur Nawir mengatakan HUT MKGR akan dilaksanakan pada tanggal 16 Januari 2022, namun sebelum perayaan hari jadi tersebut, akan ada kegiatan di tanggal 15.

“Ada dua kegiatan nanti. Yaitu pelantikan kepengurusan MKGR Sulawesi Selatan dan tentunya perayaan hari jadi MKGR,” katanya dalam keterangannya, Senin (3/1/2022).

Nur Nawir menambahkan, pelantikan kepengurusan akan menjadi tugas penting yang akan diemban, sebab dari 24 Kabupaten maupun Kota di Sulsel masih ada yang belum rampung.

Baca Juga :  DPD Golkar Jawa Tengah Berkumpul, Bahas Strategi Pemenangan Pemilu 2024

“Ini juga akan menjadi tugas kami dalam proses pelaksanaan pelantikan dan pembentukan keanggotaan, ada 6 surat mandat yang sudah kita keluarkan karena kami berharap dalam waktu 1 Minggu ini kepengurusan itu sudah terbentuk. Kita usahakan,” jelasnya.

Selain itu, lanjutnya, akan banyak kegiatan yang akan dilakukan. Salah satunya adalah MKGR Sulsel memiliki panti asuhan binaan.

“Kami (MKGR Sulsel) juga memiliki panti asuhan binaan yang di mana, kami mengharapkan Ketua Umum DPP MKGR Adies Kadir dan rombongan dapat berkunjung ke panti tersebut,” lanjutnya.

Menariknya, dalam perayaan hari jadi MKGR di tanggal 16. Akan ada kuliner dari setiap kabupaten ataupun kota di Sulsel yang akan dihadirkan langsung oleh panitia MKGR Sulawesi Selatan.

Baca Juga :  Calon Petahana Pilkada Kukar Didukung Partai Golkar

“Kita akan membeli secara langsung kuliner-kuliner dari setiap UMKM dari 24 kabupaten maupun kota. Kita akan suguhkan di perayaan HUT MKGR. Hal ini juga dapat membantu pelaku-pelaku UMKM yang ada di Sulsel,” bebernya.

Dalam pemilihan lokasi HUT MKGR, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menunjuk Makassar sebagai tempat dilaksanakannya. Hal ini membuat Nur Nawir dan beberapa pengurus MKGR Sulsel merasa terhormat.

“Ini suatu kepercayaan yang diberikan langsung oleh Bapak Airlangga Hartarto yang menunjuk Sulawesi Selatan sebagai tempat perayaan HUT tersebut. Tentu bagaimana kita betul-betul akan kerja maksimal dalam menyukseskan kegiatan ini. Apalagi kepanitiaan MKGR Sulsel akan dibantu juga dari panitia MKGR pusat,” jelasnya.