BERITADPD GOLKAR

Partai Golkar Ingin Muncul Kader – Kader Muda Militan Mengadakan Seminar Kepemudaan

0
Seminar Politik yang digelar DPD Partai Golkar Kota Mojokerto untuk para pemuda dan organisasi sayap

Berita Golkar –  Pentingnya peran pemuda dalam berbagai bidang membuat DPD Partai Golkar Kota Mojokerto menggelar seminar berkaitan sistem politik di kalangan milineal.

Seminar bertema ‘Seminar peran Strategi Pemuda dalam Menarik Simpati Kelompok Milenial untuk Masuk dalam Sistem Politik’ dilakukan di kantor DPD Partai Golkar Kota Mojokerto.

Seminar yang dimulai pukul 08.30 WIB hingga 11.30 WIB, dihadiri tak kurang 50 pemuda – pemudi dari organisasi sayap Partai Golkar, di antaranya berasal dari AMPI, AMPG, MKGR, Kosgoro, dan SOKSI.

Tampil sebagai pembicara yakni anggota DPRD Kota Mojokerto Fraksi Partai Golkar yakni Sonny Basoeki Rahardjo, Agus Wahjudi Oetomo, Jaya Agus Purwanto, dan Riza Ibnu Yulianto.

Baca Juga :  Menko Airlangga: Indonesia Mereformasi Iklim Investasi dengan Mengesahkan UU Cipta Kerja

Ketua DPD Golkar Kota Mojokerto Sonny Basoeki Rahardjo mengatakan, seminar ini sebagai pengkaderan para kader muda dari Partai Golkar untuk meneruskan perjuangan berkontribusi ke masyarakat.

“Harapan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah munculnya kader-kader muda militan yang nanti akan meneruskan estafet perjuangan Partai Golkar di Pemilu 2024 mendatang, baik sebagai Calon Legislatif, Tim Sukses, maupun pengurus organisasi yang berkontribusi nyata bagi masyarakat”, ujar Sonny.

Selanjutnya anggota DPRD dari Fraksi Partai Golkar lainnya bergantian mengisi materi seminar. Agus Wahjudi memberikan materi bertema ‘Semangat Pemuda dalam Meraih Keberhasilan’, Jaya Agus yang membawakan materi ‘Kembali ke Jati Diri Bangsa Sebagai Petani yang Bermartabat’, dan materi ‘Semangat Berdikari Sebagai Pengusaha’, yang dibawakan oleh Riza.

Tak lama sebelum materi pertama berakhir, hadir pula di tengah audiens Pranaya Yudha Mahardika selaku Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Jawa Timur sekaligus Ketua AMPI dan Ketua AMPG Jawa Timur.

Baca Juga :  Ratu Tatu Perkuat MKGR Banten Menangkan Pemilu 2024

Meski tampak lelah selepas menyelesaikan Bimtek DPRD Jatim di Yogyakarta paginya dan langsung meluncur ke Mojokerto, namun Yudha nampak bersemangat menyampaikan materinya yaitu “Semangat Pemuda Menghadapi PILEG 2024”.

Yudha menyampaikan pemuda perlu memahami potensi dan tak minder terhadap kekurangan yang ada di pribadi masing-masing. Yudha juga berpesan untuk benar – benar mengemban amanah saat diberikan kesempatan menjadi pengurus.

Dalam berorganisasi jadilah pengurus yang benar-benar mengurusi organisasi, jangan hanya berpangku tangan dan malah minta diurusi oleh organisasi. Ketika organisasi kita menjadi besar dengan bhakti kita, otomatis seluruh anggotanya akan mendapatkan tempat tersendiri di mata masyarakat, sehingga menjadi modal untuk berkontribusi di Pileg 2024″, pungkasnya.

Sumber