Berita Golkar – Langkah Victorine Lengkong maju sebagai calon Wali kota Bitung dari Partai Golkar resmi diperkuat dengan surat keputusan, dari DPP Partai Golkar.
SK itu di terima figur yang kerap disapa Orin ini, langsung dari Muhidin M Said Ketua Pemenangan Pemilu partai Golkar Wilayah Sulawesi didampingi Erwin Aksa Ketua DPP Partai Golkar, di Kantor DPP Partai Golkar jalan Angrek Nelly Murni, Slipi Jakarta Seni (31/8/2020) waktu setempat.
“Bersyukur kepada Tuhan, karena diberikan kepercayaan untuk maju calon Wali kota Bitung,” kata Orin kepada Tribunmanado.co.id, Senin malam.
Setelah menerima SK calon Wali kota Bitung berpasangan dengan Gunawan Pontoh calon Wakil Walikota Bitung dari Partai Amanat Nasional (PAN), dirinya akan lebih dan terus mempersiapkan diri dan fokus kepada tahapan Pilkada 2020.
Sesuai mekanisme dan jadwal yang diatur, mulai tanggal 4 sampai 6 September 2020 akan masuk di tahap pendaftaran pasangan calon ke kantor KPU. Inilah yang menjadi fokus dalam waktu dekat, bakal dilakukan oleh pasangan Orin dan Gunawan.
Disentil terkait kesiapan menghadapi pencalonan, Orin mengaku bakal menyiapkan langkah strategis dalam rangka meraih kemenangan bersama partai Golkar dan PAN di Pilkada 2020.