DPD GOLKAR

Golkar Maksimalkan Aspirasi Kader, Targetkan Kalangan Muda Rebut Kursi DPRD Gresik

0
Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Gresik, Ahmad Nurhamim memberikan arahan kepada kader dan simpatisan Partai Golkar, Minggu (11/12/2022). 

Berita Golkar – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Golkar mendukung kader muda untuk menang dalam Pemilihan Legislatif 2024.

Bahkan, Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kabupaten Gresik didukung maju dari daerah pemilihan (Dapil) Kecamatan Bungah dan Manyar.

Ketua DPD Golkar Kabupaten Gresik Ahmad Nurhamim mengatakan, saat ini, kader-kader muda maupun simpatisan Partai Golkar di Kecamatan Bungah semakin banyak dan penuh semangat.

Baca Juga :  Partai Golkar Resmi Rekomendasi Surunuddin-Rasyid Untuk Pilkada Konsel

Untuk itu, Nurhamim menyerukan kepada seluruh kader Golkar maupun simpatisan Partai Golkar satu barisan meraih suara semaksimal mungkin.

“Bungah harus punya wakil di DPRD Gresik dari Golkar, maka harus bersama-sama memenangkan caleg Golkar dari Kecamatan Bungah,” kata Nurhamim, yang juga Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gresik.

Salah satu bakal calon (Bacaleg) Partai Golkar dari Kecamatan Bungah yang mendapat dukungan penuh adalah Husnul Fiqhan sebagai Ketua AMPG Gresik.

Sebab dinilai sangat mumpuni dan telah memiliki pengalaman di DPRD Kabupaten Gresik.

Baca Juga :  Insiden Terlindas Rantis Kostrad Purwakarta, Golkar: Desak Investigasi!

“Bagaimana caranya agar Mas Fiqhan menang (jadi anggota) DPRD. Jadi jangan takut kalah, harus tetap kompak memenangkan Mas Fiqhan,” katanya dengan penuh semangat.

Mendapat dukungan dari Ketua DPD Golkar Gresik, Fiqhan mengatakan siap maju dalam Pileg 2024 mendatang. Saat ini, terus mempersiapkan barisan tim dan relawan.

“Saya siap, dan harus target jadi anggota DPRD Gresik. saya selalu berpesan kepada teman-teman, agar tim kerja keras dan lebih sering turun ke masyarakat,” kata Fiqhan yang juga alumni PMII.