EKSEKUTIF

Pemilu 2024, Bupati Taliabu Aliong Mus Minta Warga Jaga Perdamaian Meski Beda Pilihan

0
Bupati Pulau Taliabu, Aliong Mus.

Berita Golkar – Bupati Pulau Taliabu, Aliong Mus meminta warganya saling menghormati.

Sehubungan dengan saat ini sudah memasukinya tahun 2024, yang merupakan tahun Politik.

Menurut Aliong Mus, perbedaan Politik adalah hak setiap warga negara, karena itu tetap jaga perdamaian.

“Di tahun Politik ini, yang terpenting yaitu kita tetap damai, meski berbeda pandangan,” ucapnya saat pergantian tahun di Desa Minton, Taliabu Utara, Senin (1/1/2024).

Baca Juga :  Jelang KTT G20, Menko Airlangga: Indonesia Waspadai Perkembangan Situasi Global

Ketua DPD II Golkar Pulau Taliabu itu juga berpesan, kepada warga agar tidak absen dalam mencoblos.

Dengan artian bahwa, jadikan momentum pemilu 2024 sebagai penentuan memilih pemimpin di daerah maupun nasional.

Dijelaskan, Pulau Taliabu salah satu daerah di Maluku Utara yang pluralisme. Baik dari segi suku, ras dan agama.

Meski demikian, rasa saling menghargai di Pulau Taliabu sangatlah tinggi.

Baca Juga :  Menko Airlangga Imbau Negara Anggota G20 Bersatu untuk Mengatasi Permasalahan Global

Itu terbukti dari tahun ke tahun, dengan bertambahnya penduduk di Pulau Taliabu.

“Namun apapun pilihannya, namun yang penting adalah kedamaian harus di jaga, “pungkasnya.

Diketahui, setelah merayakan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 di Desa Minton.

Aliong Mus dan rombongan berkunjung ke Desa Kilo, Desa Pencado dan Desa Sofan.

Di mana desa-desa tersebut memiliki jumlah mayoritas nasrani cukup dominan.