BERITADPD GOLKARDPP GOLKARLEGISLATIF

Kegiatan SOKSI, Idris Laena: Menangkan Golkar, Jadikan Airlangga Presiden!

0
Foto bersama saat kegiatan Training of Training 4 Pilar MPR yang diselenggarakan oleh SOKSI bekerja sama dengan Fraksi Golkar MPR di Hotel Anvaya, Kuta, Bali, Selasa (14/12).

Berita Golkar – Ketua Fraksi Partai Golkar MPR Idris Laena mengingatkan, esensi kemerdekaan adalah mewujudkan masyarakat yang berkeadilan sosial.

Untuk mewujudkan itu, maka kader Sentral Organisasi Karyawan Swadiri (SOKSI) harus bekerja keras merebut kekuasaan dengan memenangkan Partai Golkar pada Pemilu 2024.

“Serta menjadikan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai Presiden Republik Indonesia pada Pilpres 2024 yang akan datang,” kata Idris.

Baca Juga :  Jaga Suara, BSN Golkar Mukomuko Gelar Pembekalan Saksi

Hal itu disampaikan Idris Laena saat acara Pembukaan Training of Training 4 Pilar MPR yang diselenggarakan oleh SOKSI bekerjasama dengan Fraksi Golkar MPR di Hotel Anvaya, Kuta, Bali, Selasa (14/12).

Pada pidato pembukaan Training Of Training tersebut, Idris Laena menguraikan secara detail tentang pentingnya Empat Pilar Kebangsaan yang dimiliki oleh Indonesia.

Terutama Pancasila sebagai dasar negara. Dan ini sesuai dengan platform Partai Golkar sebagai benteng dan pembela setia Pancasila.

“Cita-cita proklamasi adalah mewujudkan masyarakat yang berkeadilan sosial seperti yang tertuang dalam sila pada Pancasila,” tuturnya.

Baca Juga :  Masa Tenang, Ketua DPD Golkar Sumut Ijeck Terbitkan Tim untuk Turunkan APK Sendiri

Berkeadilan sosial yang dimaksud adalah masyarakat Indonesia tidak saja mendapat keadilan dari aspek ekonomi, melainkan seluruh aspek kehidupan berbangsa dan bernegara.

Hadir dalam acara tersebut H.A. Mujib Rahmat sebagai Bendahara Fraksi Partai Golkar, Adi Bagus Mahendra Ketua Depidar SOKSI Provinsi Bali, Pimpinan Fraksi Golkar MPR Sari Yuliati, Pimpinan Fraksi Golkar MPR Mohamad Soleh, pimpinan Fraksi Golkar MPR serta narasumber dari beberapa universitas dan kader SOKSI Provinsi Bali.