EKSEKUTIF

Kembangakan Destinasi Wisata, Sahrul Gunawan Dukung Program 100 Desa Wisata Bupati Bandung

0
Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan.

Berita Golkar – Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan menegaskan komitmennya untuk mengerahkan segala potensi yang dimiliki dalam upaya mendukung program Bupati Bandung untuk pengembangan destinasi wisata dengan target menjadikan 100 desa wisata se-Kabupaten Bandung.

Menurutnya, apa yang menjadi keinginan, cita-cita dan harapan Bupati Bandung Dadang Supriatna dengan 100 desa wisata bisa terwujud, karena Kabupaten Bandung mempunyai potensi alam luar biasa.

“Tinggal komunikasi, integrasi antara program pemerintah dengan keinginan Bupati Bandung dengan spot-spot yang ada,” ujar Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan kepada wartawan, di sela-sela menghadiri kegiatan Dikpol Fungsionaris Partai Golkar Kabupaten Bandung, di Sekretariat, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung, Jum’at (3/3/23).

Selain itu, Sahrul Gunawan menjelaskan dengan potensi alam yang terbukti telah menjadi identitas, tinggal mengolah, memberdayakan, serta mempererat semua elemen yang ada, seperti PHRI Kabupaten Bandung.

Menyangkut kontribusi Wakil Bupati Bandung dalam mendukung program 100 desa wisata, Ia menegaskan porsi saya sekarang lebih banyak dengan segment komunitas, North Government Organizations (NGO) yang ada dengan melakukan promosi terhadap produk-produk UMKM desa wisata.

Baca Juga :  Kasus Korupsi Pupuk Subsidi di Kecamatan Sumobito, Andik Basuki: Harus Diusut Tuntas

“Saya berkeliling dengan komunitas, Alhamdulilah penyambutan masyarakat antusias, serta menyediakan satu hari dalam satu Minggu membuat konten buat promosi produk,” kata Sahrul Gunawan.

Pernyataan wakil Bupati Bandung ini sekaligus menampik adanya anggapan/polemik dimasyarakat terkait tidak maksimal peran dan eksistensi Wakil Bupati Bandung.

Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan pun optimis program destinasi wisata Kabupaten Bandung dalam hal pengembangan 100 desa wisata akan tercapai.