DPD GOLKAR

Ketua Golkar Banyuwangi Gerak Cepat Beri Bantuan Korban Rumah Roboh di Dusun Krajan

0
Ketua DPD Golkar Kabupaten Banyuwangi, Ruliyono.

Berita Golkar – Ketua DPD Golkar Kabupaten Banyuwangi, Ruliyono, gerak cepat memberikan santunan untuk korban rumah roboh di Dusun Krajan, Desa Kalibarumanis, Kecamatan Kalibaru, Senin (10/7/2023) pagi.

Ruli sapaan akrab Ketua Golkar terjun langsung menyerahkan bantuan berupa uang tunai, kaos, hingga paket sembako kepada korban rumah roboh Saroni (50) warga Desa Kalibaru Manis, Kecamatan Kalibaru.

Usai menerima bantuan, Saroni mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan dan merespon cepat atas musibah yang menimpanya.

“Saya sangat berterima kasih kepada bapak Ruliyono yang telah peduli kepada korban bencana seperti saya. Semoga bantuan yang diberikan dibalas dengan kebaikan,” ucap Saroni.

Sementara Ruli menyampaikan, semoga bantuan yang diberikan bisa bermanfaat serta meringankan beban korban.

Baca Juga :  Berkantor di Papua, Lodewijk Apresiasi Langkah Wapres RI

Menurutnya, aksi sosial ini merupakan bentuk kepedulian Golkar dalam rangka membantu sesama.

Terutama korban yang sedang tertimpa bencana. Dalam kesempatan itu, Ruli yang juga Wakil Ketua DPRD Banyuwangi memberikan semangat kepada korban terkena musibah. Serta mendoakan agar dapat bersabar.